Satgas Covid-19 Masih Terus Investigasi Sumber Penularan Kasus Omicron Pertama di Tanah Air

Jakarta - Satuan Tugas Covid-19 melakukan investigasi terhadap sumber penularan mutasi virus varian Omicron.

Kasus pertama ini teridentifikasi dari sampel pekerja kebersihan di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran.

Juru Bicara Satgas Covid-19, Wiku Adisasmito memastikan, penelusuran dilakukan terhadap orang-orang yang memiliki kontak erat dari pasien yang teridentifikasi positif terinfeksi Omicron.

"Penelusuran riwayat kontak kasus ini sedang diinvestigasi lebih lanjut pada siapa pun yang pernah berinteraksi erat dengan kasus positif," ucap Wiku dalam konferensi pers virtual dikutip melalui akun Youtube BNPB, Kamis (16/12).

Sementara belum ada hasil dari uji whole genome sequencing (WGS) atas lima sample yang masuk dalam kategori potential Omicron.

Lima sampel berasal dari lima orang dengan riwayat perjalanan ke luar negeri dengan rincian:

1 orang dengan riwayat perjalanan dari Amerika Serikat dan Belanda,


1 orang dengan riwayat perjalanan dari Inggris,


3 orang dengan riwayat perjalanan dari China.

"Saat ini sedang menjalani isolasi 2 kasus di Kemayoran 3 kasus di Manado," ucap Wiku.

Wiku menambahkan, usai teridentifikasi kasus Omicron di Indonesia, langkah yang dilakukan pemerintah yaitu menekan mobilitas masyarakat, khususnya perjalanan luar negeri.

Taste tes PCR dari masyarakat akan diuji menggunakan metode WGS.

Whole genome sequencing (WGS) merupakan metode komprehensif untuk menganalisa sebuah genome.

Sementara genome adalah satu kumpulan gen yang berwujud sebuah organisme dan memiliki informasi yang dapat mengidentifikasi sebuah penyakit atau infeksi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kekerasan Masih Terjadi di Myanmar, Dilaporkan ada Sedikitnya 8 orang Meninggal Akibat Kekerasan terhadap Demonstran

Sebuah Jembatan Bernama Ngantru di Ngawi Patah, Jalur yang Menghubungkan Bojonegoro-Ngawi Terputus Total